Berbicara masalah blog tools, kayanya saya jarang sekali membahasnya. Dari sekian banyak artikel yang telah saya posting, tercatat baru dua artikel yang membahas tentang blog tools. Untuk itu dalam postingan kali ini akan di bahas salah satu blog tools yang banyak di gunakan oleh para blogger yakni tool untuk mengetahui berapa banyak pengguna/user yang sedang online pada blog milik kita.
Disamping berfungsi sebagai blog tools, tool ini berfungsi juga sebagai aksesori blog yaitu untuk menghiasi halaman blog milik kita agar tampak lebih cantik dan menarik untuk dilihat oleh para pengunjung. Oleh karena alasan tadi banyak penyedia tool ini yang menawarkan tampilan-tampilan yang unik serta menarik di samping fungsi utamanya yakni melacak user yang sedang online di blog kita.
Ok, biar ga bosan baca intermezo yang terlalu panjang dan garing, langsung saja pada topik bahasan utama.Untuk mendapat tool user online status, salah satunya kita bisa mendapatkan dari www.Geovisite.com, untuk langkah-langkahnya silahkan ikuti langkah berikut :
- Silahkan buka www.geovisite.com
- Klik tulisan Register yang berada di bawah gambar Geo counter Flash
- Tulis alamat email sobat pada kotak kosong di samping tulisan Email
- Tulis address blog milik sobat disamping tulisan URL. Contoh : http://rubrik-elektronik.blogspot.com
- Tulis kata untuk login di samping tulisan Login (4/12). Contoh : amen24
- Tulis password yang di inginkan disamping tulisan password (4/8). Contoh : kinoy
- Pilih waktu yang sesuai dengan daerah sobat disamping tulisan Location. contoh :untuk daerah jakarta adalah Asia/Jakarta (GMT+7)
- Pilih kategori yang sesuai dengan blog sobat di samping tulisan Category. Contoh : Internet
- Pilih bahasa yang sesuai dengan blog sobat di samping tulisan Language of your site. Contoh : English (soalnya kalo indonesia ga ada, belum di akui bo)
- Pilih judul blog sobat disamping tulisan Title. Contoh : Rubrik Elektronik
- Tulis deskripsi dari blog milik sobat pada kotak di samping tulisan Descriptioan. Contoh : All about Electronic, tips, maintenance, until how to service the equipment of electronic
- Klik tombol yang berlogo disket
- Copy salah satu kode HTML yang dinginkan, antara lain : GEOGLOBE, GEOCOUNTER, GEOMAP lalu paste pada program notepad
- Silahkan close window browser sobat
- langkah selanjutnya adalah memasukan kode HTML tersebut pada kode HTML milik sobat, nah untuk langkah ini sudah saya bahas, silahkan klik di sini untuk membacanya
- Selesai.
0 comments:
Post a Comment