ebook readers

Promosikan Buku Anda Melalui "Google Books"


Anda punya buku yang ingin dipromosikan secara online tapi bingung mencari tempat yang cocok untuk mempromosikannya? Jangan khawatir, saat ini kita bisa mempromosikan buku secara gratis melalui layanan Google yang dikenal dengan "Google Books"
Kalau sebelumnya kita lebih mengenal Google Search untuk mencari informasi apapun yang kita cari, maka dengan "Google Book Search" kita bisa mencari informasi yang lebih spesifik dan lebih detil lagi yaitu seputar buku.
"Google Book Search" atau yang lebih dikenal dengan "Google Books" menyediakan kumpulan informasi buku dengan jenis kategori apapun, mulai dari fiksi, non fiksi, ilmiah, agama, psikologi, dsb.
Selain menyediakan informasi buku, "Google Books" juga memberi kesempatan bagi para pemilik buku atau publisher untuk mempromosikan buku mereka secara gratis.
Sesuai dengan prinsip "Google Books", banyak buku yang bisa kita jual jika banyak orang yang tahu kalau buku kita itu ADA.
Jadi tidak salah jika kita mencari buku melalui layanan "Google Book Search", dan tak salah pula jika kita mempromosikan buku yang kita miliki melalui layanan ini.
Nah, bagaimana caranya untuk mulai mempromosikan buku yang kita miliki melalui "Google Books" ? Caranya cukup mudah, cukup bergabung dan upload buku yang kita miliki melalui http://books.google.com/
Setelah mengklik "Information For Publisher" kita akan dibawa ke halaman untuk login dan bergabung.
Mulai bergabung dengan mengklik "Sign up now"
Kemudian kita akan dibawa pada pengisian form. Isi form sesuai dengan informasi yang Google butuhkan dan ikuti langkah ini sampai selesai. Pada tahapan ini pula kita akan diminta untuk memberi ringkasan detil tentang isi dari buku kita dan mulai untuk meng-upload buku tersebut.
Setelah berhasil, buku kita bisa tampil di "Google Books" pada saat orang mencari judul spesifik atau judul yang berhubungan dengan buku kita.
Untuk bergabung dengan "Google Books", kita tidak perlu memiliki situs sendiri terlebih dahulu. Namun jika kita memang sudah memiliki situs sendiri maka keikutsertaan kita di Google Books bisa menjadi poin plus untuk meningkatkan traffic situs kita dengan menempatkan link situs di halaman buku kita.
Ada beberapa keuntungan yang bisa kita peroleh pada saat mempromosikan buku yang kita miliki melalui "Google Books", diantaranya adalah :
• Memperkenalkan dan meningkatkan eksistensi buku yang kita miliki secara gratis
• Menarik minat pembaca dan meningkatkan penjualan buku
• Mendatangkan traffic potensial ke situs kita
• Mendapatkan penghasilan baru dari iklan Google yang berhubungan dengan buku yang kita jual
Jangan khawatir isi buku kita dibajak orang karena Google sangat memperhatikan segi keamanan ini, pengunjung hanya bisa mengakses sebagian kecil dari isi buku kita.
Teknologi robot search engine Google juga ikut membaca halaman buku dan mengirimkan iklan tertarget yang sesuai dengan konten buku kita. Layaknya Adsense, kita sebagai pemilik buku akan mendapat komisi dari Google untuk setiap klik iklan yang dilakukan pengunjung.
Jadi tunggu apa lagi, buat dunia tahu tentang keberadaan buku Anda dengan mulai promosikan melalui "Google Books"
 
silahkan dicoba semoga bermanfaat.

Artikel Terkait



2 comments:

Lare Junbo said...

wah mantap nih...lumayan lg hobi nulis..dan mencoba membuat sebuah buku..amin

nice info

thanks ^.^
(berkunjung balik ya)

Unknown said...

Lare Junbo@ silahkan sob.. segera berkunjung ke blog anda. thks dah mampir..

Post a Comment

 
 
 

lain lain

tips SEO