ebook readers

Mengapa Kebanyakan Orang Gagal Berbisnis Online ?

Internet adalah salah satu alat terbaik yang pernah ditemukan. Ada banyak program untuk menghasilkan uang online dan banyak orang yang mendapat penghasilan besar dari internet. Tetapi kenyataannya adalah bahwa hanya 5 % dari internet marketer yang bisa menghasilkan uang secara online. Berikut adalah alasan mengapa kebanyakan orang gagal untuk menghasilkan uang dari internet.

1.Cepat menyerah.
Kebanyakan internet marketer pemula mencoba bergabung dengan beberapa program sekaligus, minggu minggu pertama biasanya mereka belum menghasilkan uang yang memadai, dan mereka berpikir bahwa program yang sudah dijalani bukanlah program yang baik dan mencari program lain yang baru dan begitu seterusnya. Beberapa bulan kemudian mereka berada di tempat yang sama dengan penghasilan tidak memadai.
Fokuslah pada satu macam produk pilihan anda,setelah anda menghasilkan cukup uang dari produk tersebut, barulah pasarkan produk yang lainnya.Anggaplah produk pertama anda sebagai tempat mengasah dan mempertajam ilmu marketing anda.Apabila anda berhasil di produk pertama anda, maka memasarkan produk lainnya akan mudah dilakukan.
2.Ingin hasil instan
Kebanyakan orang ingin hasil yang instan. Anda membutuhkan waktu untuk membangun bisnis internet yang menguntungkan. Kebanyakan orang mengharapkan untuk menghasilkan uang secepatnya. Jika mereka tidak mendapatkan hasil dalam waktu singkat, mereka menjadi patah semangat. Internet marketing tidak dapat menghasilkan uang dalam sehari atau dalam seminggu. Apabila anda bersabar dalam membangun bisnis Anda dengan cara yang tepat, maka Anda akan menghasilkan uang terus menerus dari internet.
3.Kurang fokus
Banyak sekali program penghasil uang di internet yang menjanjikan penghasilan besar. Banyak orang bingung karena informasi yang diterima berlebihan. Ini berarti bahwa jumlah informasi yang Anda terima pada satu subjek terlalu banyak. Jadi, Anda akhirnya tidak tahu apa yang harus dilakukan dan pada akhirnya Anda tidak melakukan apa-apa. Fokuslah pada satu program yang anda yakini kebenarannya dan coba untuk mendapatkan pembayaran sebanyak banyaknya dari mereka.
4.Kurangnya Komitmenin
Ini adalah satu lagi alasan mengapa kebanyakan orang gagal menghasilkan uang secara online. Anda harus terus-menerus membangun dan menjalankan bisnis Anda. Jika Anda belum menghasilkan uang dalam waktu dekat, Anda tidak harus menyerah. Butuh waktu untuk membangun sebuah bisnis online. Buat rencana jangka pendek dan rencana jangka panjang dan kerja keras untuk mewujudkannya.

Artikel Terkait



2 comments:

Unknown said...

Iya sob, banyak yang sudah memulainya tp ditengah jalan mundur...

Unknown said...

Cacao Organic Fairtrade@ betul sob.. tergantung lita masing2.. thks dh berkunjung.

Post a Comment

 
 
 

lain lain

tips SEO